Skip to main content

Perayaan Baby Shower

Baby shower adalah tradisi merawat bayi yang telah dilakukan selama berabad-abad, dan untuk alasan yang bagus— ini adalah cara yang menyenangkan untuk menyambut kelahiran si kecil, dan untuk membantu Anda mempersiapkan diri menjadi orang tua.

Berikut ini beberapa langkah untuk membantu Anda mempersiapkan baby shower sendiri maupun untuk orang terdekat.

 Determine Your Budget
Baby Shower 1Sebagian orang membiayai baby shower sendiri, sedangkan sebagian lain meminta tamu undangan untuk membantu. Begitu sudah memperhitungkan berapa banyak biaya yang harus dikeluarkan, Anda bisa mulai menyusun detail acara, mulai dari jumlah undangan sampai biaya yang harus dikeluarkan untuk perlengkapan pesta, termasuk makanan dan minuman.
 

Find a Location


Baby Shower 2Pilihan lokasi dapat membantu Anda menentukan berapa banyak orang yang bisa Anda undang (berapa banyak orang yang bisa ditampung di tempat tersebut?) dan menentukan apakah acaranya akan bersifat kasual atau formal.
 

 Decide on a Theme


Baby Shower 3Temanya bisa sederhana saja, seperti "It's a boy!”, atau lebih spesifik, misalnya tema sirkus atau jalan-jalan. Setelah menentukan tema, Anda bisa mulai membuat undangan, menyiapkan dekorasi, memilih makanan dan minuman, dan merencanakan aktivitas baby shower yang sesuai dengan tema tersebut.
 

Decide Whom to Invite


Baby Shower 4Untuk membantu tamu Anda memilih hadiah untuk baby shower, susunlah daftar beberapa toko retail yang menyediakan atau khusus menjual barang-barang kebutuhan bayi. Pastikan Anda membuat daftar barang-barang yang dibutuhkan, dan juga barang-barang dengan harga yang lebih tinggi, agar tamu Anda dapat memperkirakan untuk membeli hadiah tersebut sendiri, atau memilih barang dengan harga lebih tinggi dan membelinya secara patungan bersama tamu lain.
Daftar hadiah dapat membantu tamu-tamu Anda untuk memilih hadiah yang sempurna untuk bayi Anda yang baru lahir. Retailer besar seperti Target, Walmart, Babies R Us, Buy Buy Baby,dan Amazon menyediakan layanan daftar hadiah untuk bayi. Jangan lupa cantumkan tautan ke situs para retailer tersebut dalam daftar hadiah di undangan Anda!
 

Baby Shower 5


Baby Shower 5 Bertanyalah kepada tamu-tamu utama (seperti kakek dan nenek) tentang jadwal luang mereka sebelum menentukan tanggal. Jika Anda mengadakan baby shower untuk orang terdekat, mintalah daftar tamu undangan dari mereka.
 

Baby Shower 6


Baby Shower 6 Ibu dapat mengirimkan undangan kertas tradisional atau via online. Bebaskan kreativitas Anda! Dot atau mainan kerincing bayi dapat menjadi aksesori undangan yang menarik; cukup tempelkan label kertas yang berisi detail undangan. Jika ayah dan ibu telah menyusun daftar hadiah, pastikan untuk menyertakan informasi tersebut dalam undangannya.
 

 Baby Shower 7


Baby Shower 7Belilah dekorasi dan peralatan makan sekali pakai (jika acaranya lebih kasual). Kalau Anda berniat untuk memasak sendiri, rencanakan daftar menu. Menjelang harinya, belilah makanan dan minuman yang Anda butuhkan. Masak makanan yang bisa disiapkan lebih dulu sebelum waktunya; bekukan atau simpan di lemari es sampai harinya tiba.
 

 Baby Shower 8


Baby Shower 8Yang paling penting adalah ibu dan ayah (kalau ia diundang), serta para tamu menikmati perayaan ini. Jika terjadi sesuatu yang tidak diharapkan (misalnya, Anda melupakan kuenya!), jangan panik dan tertawalah. Menjadi seorang ibu tidak berarti Anda harus menjadi sempurna—yang paling penting adalah rasa cinta ibu pada si kecil, dan acara baby shower bertujuan untuk membagikan rasa cinta ini bersama teman-teman dan keluarga.
 

 

Kembali ke Atas