Skip to main content

Bayi Usia 6 Bulan: Dasar Kemampuan Mobilitas si Kecil Mulai Terbangun

bayi-usia-6-bulan-dasar-kemampuan-mobilitas-header-image.jpg

Bayi usia 6 bulan kemungkinan ia sudah sepenuhnya mampu berguling. Kemampuan merangkak pun akan lebih dilatih lagi di setengah tahun usianya ini.

Bunda jangan ragu untuk mengabadikan aneka tingkah pola si Kecil di usianya kini. Meski terkesan sepele, kemampuan berguling dan merangkak sangat penting sebagai awal bagaimana si Kecil bisa berjalan dan berlari di kemudian hari.

1. Setengah Tahun, Bagaimana Tumbuh Kembangnya?

  • Saat ini, pertumbuhan si Kecil kemungkinan tidak secepat di bulan-bulan sebelumnya. Berat badan si Kecil di usia ini kemungkinan akan bertambah hanya sekitar 0,5 kg setiap bulannya. Hal ini juga terjadi pada tinggi badannya yang hanya bertambah sekitar 1,27 cm saja setiap bulannya.
  • Kemampuan si Kecil untuk duduk semakin bagus daripada bulan sebelumnya. Kini, Bunda mungkin sudah bisa menyaksikan si Kecil duduk tegak tanpa bantuan penopang di belakangnya. Meski belum mahir merangkak, bayi kemungkinan memiliki berbagai cara untuk bergerak. Beberapa di antaranya ada yang berpindah tempat dengan cara merayap di lantai. Namun sesekali si Kecil mungkin akan mengambil ancang-ancang untuk merangkak.
  • Komunikasinya di usia 6 bulan akan makin menggemaskan karena dia sudah pandai berceloteh, seperti mengucapkan kata “ma-ma” dan “ba-ba”. Bantu dia memperkaya kosakata dengan membacakan cerita sebelum tidur. Si Kecil juga mungkin akan mulai memiliki rasa takut pada orang asing atau sesuatu. Ekspresi semacam ini sebaiknya diperhatikan oleh Bunda.

2. Pola Makan dan Tidur Bayi Usia 6 Bulan

  • Bunda, kini mungkin akan lebih santai karena bisa beristirahat dengan baik di malam hari. Soalnya, saat si Kecil berusia setengah tahun umumnya membutuhkan waktu tidur 11 jam penuh setiap malam. Untuk tidur siang, waktu yang diperlukan sekitar 3,5 jam yang dibagi menjadi 2 hingga 3 kali tidur siang.
  • Untuk pola makan si Kecil di masa ini, pemberian makanan pendamping air susu ibu (MPASI) sudah disarankan sepenuhnya. Bunda bisa memilih sereal karena direkomendasikan karena bisa jadi sarana peralihan yang baik dari makanan sepenuhnya cair menuju sepenuhnya padat. Tentu saja ASI masih sangat disarankan, bahkan hingga si Kecil berusia 2 tahun.

3. Perhatikan Perawatan Rambut Si Kecil

  • Mengingat si Kecil makin aktif dan tempat bermainnya di dalam rumah, maka Bunda sebaiknya menjaganya tetap segar. Bunda bisa memulainya dengan menjaga kesegaran rambutnya.
  • Dengan produk yang tepat, rambut si Kecil akan tetap segar karena bisa bantu mengurangi keringat yang berlebih, dan mencegah debu menempel.

Produk perawatan yang baik juga akan mampu bantu cegah berkembangnya mikroorganisme penyebab bau. Ini penting agar rambut si Kecil di usia 6 bulan tetap segar dan wangi.

 

Source :

https://www.healthline.com/health/parenting/6-month-old-feeding-schedule#2

https://www.parents.com/baby/sleep/basics/understanding-baby-sleep-4-6-months/?slideId=slide_2c36d144-70df-4ef2-bd2b-98aa34d8e8d4#slide_2c36d144-70df-4ef2-bd2b-98aa34d8e8d4

https://www.webmd.com/parenting/baby/baby-development-6-month-old#1

https://www.babycentre.co.uk/a721/your-six-month-olds-development

Kembali ke Atas